Alternatif tujuan wisata selain objek wisata pantai, museum, dan air terjun yaitu wisata alam Telaga Sarangan yang berada di Pulau Jawa. Telaga ini berada di perbatasan antara Provinsi Jawa Tengah dengan Jawa Timur, berjarak sekitar 16 Km ke arah barat Kota Magetan. Bernama Telaga Sarangan, karena telaga ini berada di Desa Sarangan. Namun Telaga Sarangan dikenal juga dengan nama Telaga Pasir.
Telaga Sarangan, Magetan, Jawa TimurTelaga Sarangan merupakan telaga yang terbentuk secara alami yang berada di lereng Gunung Lawu. Telaga ini memiliki luas sekitar 30 Hektar dengan kedalaman sekitar 28 Meter. Telaga Sarangan berada di ketinggian sekitar 1000 Meter di atas permukaan laut, dengan suhu 18 – 23 derajat celcius. Karena letaknya tersebut, mata Anda akan dimanjakan dengan panorama keindahan serta kesejukan udara Telaga Sarangan. Telaga dan pegunungan Sidoramping lereng Gunung Lawu merupakan perpaduan yang pas sebagai tempat wisata dan memberikan kesan tenang dan damai bagi siapa saja yang berkunjung ke tempat ini.
Objek Wisata
Pertama kali Anda menjejakkan kaki di telaga ini, Anda akan menjumpai pemandangan dengan hamparan air dengan latar belakang Gunung Lawu. Hijaunya pepohonan di sekitar telaga dan bukit-bukit yang mengelilingi telaga, membuat mata Anda menjadi sejuk dan memberikan kesan tenang di dalam pikiran Anda. Hembusan angin sepoi-sepoi nan dingin, menjadikan hati terasa damai.
Sarangan, MagetanDi objek wisata Telaga Sarangan, Anda dapat melakukan berbagai macam kegiatan yang dapat menghilangkan kepenatan. Bagi Anda yang hobi petualangan, Anda dapat menjelajah hutan pinus di lereng pegunungan di sekitar telaga. Anda juga dapat menunggang kuda, berkeliling di sekitar Telaga Sarangan. Jika Anda masih belum puas, Anda bisa menyusuri Telaga Sarangan dengan menggunakan becak air, perahu, ataupun speedboat.
Terdapat even yang digelar sekali dalam setahun. Yaitu Ritual Labuh Sesaji atau melarung tumpeng. Ritual yang digelar merupakan bentuk syukur atas berkah yang diberikan oleh Sang Pencipta. Ritual ini biasanya diadakan pada hari Jumat Pon, bulan Ruwah dalam kalender Jawa.
Setelah Anda lelah mengelilingi Telaga Sarangan, kini waktunya untuk memanjakan perut Anda. Anda bisa menikmati makanan khas pegunungan, yaitu sate kelinci. Selain sate kelinci, Anda bisa menikmati makanan desa yang bergizi, yaitu nasi pecel dengan berbagai macam gorengan sebagai pendampingya.
Telaga Sarangan, Magetan, Jawa TimurTelaga Sarangan merupakan telaga yang terbentuk secara alami yang berada di lereng Gunung Lawu. Telaga ini memiliki luas sekitar 30 Hektar dengan kedalaman sekitar 28 Meter. Telaga Sarangan berada di ketinggian sekitar 1000 Meter di atas permukaan laut, dengan suhu 18 – 23 derajat celcius. Karena letaknya tersebut, mata Anda akan dimanjakan dengan panorama keindahan serta kesejukan udara Telaga Sarangan. Telaga dan pegunungan Sidoramping lereng Gunung Lawu merupakan perpaduan yang pas sebagai tempat wisata dan memberikan kesan tenang dan damai bagi siapa saja yang berkunjung ke tempat ini.
Objek Wisata
Pertama kali Anda menjejakkan kaki di telaga ini, Anda akan menjumpai pemandangan dengan hamparan air dengan latar belakang Gunung Lawu. Hijaunya pepohonan di sekitar telaga dan bukit-bukit yang mengelilingi telaga, membuat mata Anda menjadi sejuk dan memberikan kesan tenang di dalam pikiran Anda. Hembusan angin sepoi-sepoi nan dingin, menjadikan hati terasa damai.
Sarangan, MagetanDi objek wisata Telaga Sarangan, Anda dapat melakukan berbagai macam kegiatan yang dapat menghilangkan kepenatan. Bagi Anda yang hobi petualangan, Anda dapat menjelajah hutan pinus di lereng pegunungan di sekitar telaga. Anda juga dapat menunggang kuda, berkeliling di sekitar Telaga Sarangan. Jika Anda masih belum puas, Anda bisa menyusuri Telaga Sarangan dengan menggunakan becak air, perahu, ataupun speedboat.
Terdapat even yang digelar sekali dalam setahun. Yaitu Ritual Labuh Sesaji atau melarung tumpeng. Ritual yang digelar merupakan bentuk syukur atas berkah yang diberikan oleh Sang Pencipta. Ritual ini biasanya diadakan pada hari Jumat Pon, bulan Ruwah dalam kalender Jawa.
Setelah Anda lelah mengelilingi Telaga Sarangan, kini waktunya untuk memanjakan perut Anda. Anda bisa menikmati makanan khas pegunungan, yaitu sate kelinci. Selain sate kelinci, Anda bisa menikmati makanan desa yang bergizi, yaitu nasi pecel dengan berbagai macam gorengan sebagai pendampingya.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar